Pemegang Saham Apresiasi Kinerja Bank Lampung

# Dilihat: 187 pengunjung
  • Bagikan

Bandarlampung – Bank Lampung berhasil membukukan laba sebesar Rp 177 Milyar ditahun buku 2020. Hasil kinerja Bank Lampung ini mendapat apresiasi dari para pemegang saham Bank Lampung.

Hal itu diungkapkan Komisaris Utama Bank Lampung Fahrizal Darminto didampingi Dirut Bank Lampung Presly Hutabarat yang ditemui usai Rapat Umum Pemegang Saham Bank Lampung (RUPS) tahun buku 2020 & RUPS-LB Tahun 2021 yang dihadiri para pemegang saham yaitu Gubernur Lampung, Walikota dan Bupati, Selasa (9/3/2021).

Menurut Fahrizal Darminto ada 2 RUPS yang dilaksanakan hari ini. Pertama pemegang saham menyetujui tahun buku 2020,  dimana Bank Lampung bisa membukukan laba sebesar 177 milyar.  Tadi juga sudah dilaporkan ke pemegang saham tentang pembagian deviden, CSR dan lain-lain. Pemegang saham juga mengapresiasi kesehatan Bank Lampung yang membaik menjadi level dua.

“Gubernur juga mengarahkan dengan kesehatan Bank Lampung membaik menjadi level dua, maka Bank  Lampung sudah bisa menjadi penyalur PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) dengan harapan Bank Lampung akan semakin berjaya dan memberikan dukungan kepada penggerak ekonomi mulai dari ekonomi mikro terus sampai desa dan lain-lain.” Jelas Fahrizal Darminto.

Kemudian dilanjutkan dengan RUPS Luar Biasa yang mengesahkan 2 komisaris Bank Lampung yaitu Mira Rozzana dan Junaidi Hisom.  Dengan diangkatnya dua komisaris ini maka masa bhakti Lukman Hakim (komisaris independen) selesai pada hari ini.  “Terima kasih kepada bapak Lukman Hakim yang sudah 5 tahun memberikan dedikasinya untuk Bank Lampung.” katanya.

Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyampaikan RUPS Bank Lampung kali ini dalam rangka evaluasi tentang daya dukung pemerintah Provinsi dan Kabupaten dalam penambahan modal bagi Bank Lampung. Ia juga berharap Bank Lampung tidak hanya dari sisi pelayanan kepada pemerintah provinsi tapi sudah mengarah pada komersialisasi secara profesional. Kemudian diharapkan kedepan Bank Lampung juga akan lebih aktif dalam penanganan kartu petani berjaya. (*)

  • Bagikan