Berita  

Tagana dan Pordam Lampung Serahkan Bantuan dari Dinsos dan Kwarda Pramuka Lampung untuk Korban Bencana Angin Puting Beliung di Desa Anak Tuha

banner 120x600

LAMPUNG TENGAH — Taruna Siaga Bencana (Tagana) Provinsi Lampung bersama Pelopor Perdamaian (Pordam) melaksanakan pengiriman bantuan logistik dari Dinas Sosial Provinsi dan Kwarda Pramuka Provinsi Lampung, kepada warga yang tertimpa musibah korban angin puting beliung di Dusun III Desa Bumi Ilir Kec. Anak Tuha, Kabupaten Lampung Tengah, Jumat (19/11/2021).

Bantuan diserahkan oleh Kak Effendi Arsyad dari perwakilan Kwarda Pramuka Lampung, Korwil Tagana Lampung Imam Setiawan, didampingi Korwil Pordam Ariansyah, kepada Kepala Dusun (Kadus) setempat.



Koordinator Tagana Provinsi Lampung Imam Setiawan, dalam kesempatan itu menyampaikan, bantuan yang diserahkan berupa paket perlengkapan dapur, kasur lipat, perlengkapan bayi, peralatan makan, juga ada bantuan beras sebanyak 250 kilo, dan dana santunan sebesar Rp5 juta rupiah untuk warga yang tertimpa musibah angin puting beliung di wilayah tersebut.



“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat, dan meringankan beban warga yang diterpa bencana angin puting beliung di wilayah ini dan sama-sama berdoa semoga musibah bisa segera berlalu, sehingga kita semua khususnya warga disini bisa kembali menjalankan aktifitasnya sehari-hari seperti biasanya” ujar Imam.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Seedbacklink